Koramiltanahtumbuh - Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan meningkatkan kepedulian sosial di wilayah binaan, Babinsa Koramil 416-02/Tanah Tumbuh, Serka Suhaimi, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama ibu-ibu warga Desa Renah Jelmu, Kecamatan Tanah Tumbuh, Senin (07/04/2025).

Kegiatan komsos ini dilakukan secara santai namun sarat makna. Serka Suhaimi menyampaikan bahwa komunikasi sosial dapat dilakukan kapan saja dan dengan siapa saja, tanpa memandang tempat maupun waktu.

Dalam kesempatan tersebut, Serka Suhaimi memberikan imbauan kepada para ibu-ibu agar senantiasa menjaga kerukunan dan keharmonisan dalam kehidupan bertetangga. Ia menekankan pentingnya menciptakan suasana yang damai, saling menghargai, dan tidak menimbulkan kesenjangan di tengah masyarakat.

"Hidup rukun adalah kunci untuk membangun lingkungan yang harmonis. Peran ibu-ibu sangat penting dalam menjaga suasana damai di tengah keluarga dan masyarakat," ujar Babinsa.